Soal Latihan IPA KD 3

PENYESUAIAN MAKHLUK HIDUP PADA LINGKUNGAN

Latihan 1
1. Kemampuan makhluk hidup untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya disebut ....
a. adaptasi
b. transportasi
c. seleksi
d. populasi
 
2. Bentuk paruh burung yang berbeda-beda antara yang satu dan yang lainnya
merupakan bentuk penyesuaian diri burung untuk memperoleh ....
a. air
b. makanan
c. udara
d. keturunan
 
3. Berdasarkan bentuk kakinya, ayam merupakan jenis burung ....
a. perenang
b. pemangsa
c. pemanjat
d. pejalan kaki
 

4. Hewan berikut ini termasuk kelompok yang termasuk burung pemanjat adalah ....
a. itik
b. ayam
c. pelatuk
d. elang
 
5. Perhatikan bentuk paruh unggas di bawah! Bentuk paruh burung seperti pada gambar
tersebut, jenis makanannya adalah ....

a. biji-bijian
b. buah-buahan
c. daging
d. ikan besar

6. Hewan yang menyesuaikan diri dengan lingkungan gurun adalah ....
a. pinguin
b. paus
c. unta
d. beruang

7. Hewan yang memiliki pelindung tubuh berupa cangkang yang keras
adalah ....
a. ular
b. kura-kura
c. burung
d. cumi-cumi

8. Warna tubuh bunglon berubah sesuai lingkungan, bertujuan untuk ....
a. memikat pasangannya
b. perhiasan
c. menakuti musuh
d. penyamaran

9. Pohon jati akan menggugurkan daunnya pada musim kemarau untuk
mengurangi ....
a. pertumbuhan
b. jumlah air
c. penguapan
d. jumlah daun

10. Duri yang terdapat pada tanaman kaktus berfungsi untuk ....
a. melindungi diri dari hewan pemangsa
b. mengurangi penguapan air
c. pelengkap bagian batang
d. tempat tumbuhnya daun

B. Isilah titik-titik pada soal berikut dengan jawaban yang tepat!
1. Kupu-kupu memiliki alat pengisap nektar yang bentuknya panjang, alat itu disebut….
2. Hewan yang tahan terhadap lingkungan gurun pasir adalah….
3. Tumbuhan pemakan serangga disebut….
4. Burung elang termasuk burung pemakan ….
5. Kaki burung kutilang berguna untuk….
6. Walang daun melindungi diri dengan cara….
7. Pengguguran daun jati tejadi pada musim….
8. Buah belimbing terasa…ketika masih muda.
9. Bunga mawar melindungi diri dengan memiliki duri pada….
10. Herbivora adalah sebutan bagi hewan pemakan….





C. Jawablah soal-soal berikut dengan singkat dan jelas!
1. Bagaimanakah cara penyesuaian diri lebah dan nyamuk untuk memperoleh makanan?
2. Bagaimana bentuk penyesuaian diri bebek untuk memperoleh makanan?
3. Apa fungsi punuk unta bagi unta tersebut?
4. Bagaimana Bunglon, Kerbau, Cumi-cumi melindungi diri dari musuh?
5. Bagaimana bentuk penyesuaian diri tumbuhan yang hidup di daerah kering?

  

Latihan 2

A. Pilihlah jawaban yang benar!
1. Untuk menjaga kelangsungan hidupnya, makhluk hidup menyesuaikan diri dengan ....
a. lingkungannya
b. air
c. darat
d. udara

2. Agar unta dapat mempertahankan hidupnya, unta menyimpan cadangan makanan di ....
a. punuknya
b. punggungnya
c. perutnya
d. kepalanya

3. Lingkungan tempat tinggal makhluk hidup disebut ....
a. adaptasi
b. habitat
c. lingkungan
d. darat

4. Kemampuan makhluk hidup untuk menyesuaikan diri dengan lingkungannya disebut ....
a. adaptasi
b. habitat
c. mimikri
d. produsen

5. Perhatikan gambar berikut. 

Bentuk cakar pada gambar tersebut terdapat pada burung ....
a. pipit
b. merpati
c. elang
d. angsa

6. Makanan yang sesuai dengan bentuk paruh hewan berikut ialah ....


Sumber: Ensiklopedia Iptek 2, 2007

a. biji-bijian
b. daging
c. daun
d. buah-buahan

7. Bunglon akan sulit diamati jika berada di pohon karena ....
a. ukurannya sama dengan pohon
b. bentuknya sama dengan pohon
c. ekornya seperti batang pohon
d. warna tubuhnya sama dengan pohon

8. Berikut yang termasuk burung pemakan biji-bijian ialah ....
a. elang
b. rajawali
c. bangau
d. nuri

9. Hewan yang melindungi dirinya dengan mengeluarkan zat racun ialah ....
a. belalang
b. bunglon
c. kalajengking
d. ayam

10. Mawar melindung diri dari gangguan musuhnya dengan ....
a. warna bunga menarik
b. batang berduri
c. bunga yang harum
d. kelenjar madu

11. Ketika menebang bambu, kamu harus berhati-hari karena dapat menyebabkan gatal yang diakibatkan oleh ....
a. baunya
b. getahnya
c. durinya
d. bulu-bulu halusnya

12. Bunga teratai beradaptasi dengan lingkungannya dengan ....
a. daun yang lebar dan tipis
b. batang berduri
c. batang berongga
d. akar yang pendek

13. Kangkung dapat hidup terapung di atas air karena ....
a. daun lebar
b. batang berongga
c. akar panjang
d. memiliki kantong udara

14. Ketika dikejar mangsanya, hewan tersebut mengeluarkan tinta. Hal ini terjadi pada ....
a. kepiting
b. gurita
c. cumi-cumi
d. udang

15. Cecak menghindar dari pemangsanya dengan cara ....
a. berubah warna
b. memutuskan ekornya
c. mengeluarkan tinta
d. mengeluarkan racun


B. Isilah titik-titik pada soal berikut dengan jawaban yang tepat!
1. Angsa merupakan hewan yang berhabitat di ....
2. Lingkungan tempat tinggal makhluk hidup disebut ....
3. Bentuk kaki burung berbeda-beda. Hal ini bergantung pada ..., ..., dan ....
4. Burung merpati merupakan hewan pemakan ....
5. Kelabang melindungi diri dari bahaya yang mengancamnya dengan dilengkapi oleh ....
6. Perubahan warna kulit pada bunglon sesuai dengan warna habitatnya disebut ....
7. Ketika dikejar mangsanya, cumi-cumi akan mengeluarkan ....
8. Tumbuhan yang hidup di tanah kering berpasir, berbatang besar, berdaun kecil, dan berakar panjang serta menyebar adalah ....
9. Buluh bambu jika disentuh akan menyebabkan rasa ....
10. Teratai, eceng gondok, dan kangkung merupakan tumbuhan yang berhabitat di ....


C. Jawablah soal-soal berikut dengan singkat dan jelas!
1. Apa tujuan makhluk hidup beradaptasi dengan lingkungannya?
2. Sebutkan dua tumbuhan yang hidup di air dan bagaimana cara beradaptasinya dengan lingkungan!
3. Sebutkan tumbuhan yang hidup di tanah kering dan cara beradaptasinya dengan lingkungan!
4. Bagaimana ciri-ciri burung pemakan biji-bijian?
5. Bagaimana belalang daun beradaptasi dengan lingkungannya?

1 komentar: