SDN Regol 10 Garut mendapatkan Juara INAICTA 2014

Siswa-siswi SD Negeri regol Garot berfoto setelah penyerahan Hadiah Juara INAICTA nasional !
Prestasi ditorehkan oleh siswa-siswi SD Negeri 10 Regol Garut Jawa barat karena mendapatkan Juara Inovasi pada kategori "Software: SD / SMP". Walaupun masih kelas VI SD mereka sudah pandai dalam berkarya. Di usia yang masih muda ini mereka sudah bisa membuat perangkat “Saron Simulator” dan berhasil menjadi salah satu nominator Kompetisi Nasional Bidang Informasi dan Komunikasi atau Indonesia ICT Award (INAICTA) 2014 kategori Student Applications : SD - SMP, ID karya: ASS-15591 atas nama Adilla Rachmawati Pradana dan akan mengikuti penjurian tahap II pada tanggal 27 Agustus 2014 nanti. Nah, agar bisa terus berkarya mereka memerlukan dukungan dan do’a dari kawan – kawan semua.

 Video Demo Saron Simulator


Loading the player...

Demo The Real Saron Simulator - Edutube.tk
Ternyata panitia yang mengundang adik – adik dari SD Regol 10 ini untuk presentasi dalam INAICTA 2014 tidak mengganti biaya akomodasinya. Oleh karena itu kami, melakukan penggalangan dana (fund raising) untuk adik – adik kita dari SD Regol 10, agar tetap bisa berangkat ke Jakarta. Presentasi tersebut berlangsung selama tiga hari dari tanggal 27 sampai 29 Agustus 2014 di Hotel Puri Denpasar, DKI Jakarta. Jadi yang dibutuhkan oleh adik – adik dari SD Regol ini untuk berangkat ke Jakarta adalah akomodasi tiket pulang pergi dan penginapan.

Rombongan  SDN REGOL 10 yang akan berangkat terdiri dari:
Siswa

  1. Adilla Rachmawati Pradana
  2. Fazil Fauzi Hidayat
  3. Muhammad Raka Saefulloh
  4. Rafli Muhammad Ridhwan
  5. Rani Sandra
  6. Syifa Nuraeni Widiarti

 Guru Pendamping

  1. Budi Arifin, S. Pd.
  2. Ema Nurjamilah, S. Pd., SD., M.M.
  3. Pembimbing (Komunitas Raspberry Pi Garut)
  4. Muhammad Habib Fikri Sundayana
  5. M Ilham Taufiq S T

Selamat Buat adik-adik sekalian !

0 komentar