Informasi Gizi dan Khasiat Bahan-bahan Minuman Segar

Berikut ini adalah berbagai Informasi tentang bahan-bahan yang digunakan untuk Minuman baik minuman dingin , jus atau minuman campuran, Semoga bermanfaat !
  1. Strawberry
    Buah Strawberry
    Buah mungil berwarna merah mencolok dengan rasa sedikit asam ini , selain warnanya yang cantik, strawberry juga mempunyai banyak manfaat untuk tubuh. Kandungan vitamin C pada strawberry lebih tinggi dibandingkan jeruk. Vitamin C dapat menjaga kesehatan gigi dan gusi, selain itu akan meningkatkan daya tahan tubuh. Antioksidan yang tinggi pada buah strawberry dapat mengurangi resiko kanker.
  2. Kiwi
    Buah Kiwi
    buah berbulu halus ini kaya akan vitamin. Vitamin E pada kiwi lebih tinggi dari alpukat. Vitamin C kiwi lebih banyak daripada jeruk dan apel. Buaj kaya manfaat ini bisa menjadi antioksidan alami yang penting bagi tubuh.
  3. Apel Hijau
    Buah Apel Hijau


    Buah renyah ini bisa memperlambat laju gula dalam darah, hal itu akan membuat rasa kenyang lebih lama. Banyak manfaat dari buah hijau ini, selain serat yang bisa memperbaiki metabolisme pencernaan.
  4. Tomat
    Buah Tomat
    Buah sayur ini mudah ditemui dimana saja dan kaya akan nutrisi yang berguna untuk tubuh. Tomat mengandung karbohidrat, protein, lemak, vitamin B1,B2,B3 dan C. Selain itu tomat mengandung kalsium, fosfor, besi natrium, kalium . Dengan harga yang murah, anda bisa mendapat banyak manfaat dari sebutir tomat.
  5. Teh
    Daun teh
    Minuman faimilier bagi masyarakat indonesia. Selain mudah didapat, teh juga sering digunakan sebagai minuman untuk melangsingkan tubuh. Disamping reputasinya sebagai pelangsing tubuh, teh kaya akan manfaat lain. Anti oksidan pada teh bisa mencegah dan mematikan sel kanker dalam tubuh. Teh hitam bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah ,sementara teh hijau bermanfaat untuk meningkatkan metabolisme dan kandungan polifenol pada teh hijau akan menghambat Inflamasi.
  6. Jahe
    Jahe
    Rempah yang sering digunakan untuk menghangatkan tubuh ini kaya akan manfaat lain bagi tubuh. Jahe dapat menurunkan kadar kolesterol. Jahe bersifat Analgesik, sangat membantu untuk kasus Diare. Dalam berbagai resep minuman, terdapat variasi dari jahe yang bisa anda coba dirumah. Sajian hangat ini untuk buka puasa bersama keluarga.
  7. Ketan Hitam
    Ketan Hitam
    Banyak sekali manfaat yang diperoleh dari bahan pokok ini, selain rasanya enak, manfaat didalamnya bisa diandalkan untuk menjaga kondisi tubuh, Ketan hitam dapat meningkatkan kekebalan tubuh, mengandung antioksidan yang sangay dibutuhkan tubuh untuk menangkal radikal bebas. Butiran kecil berwarna hitam ini mengandung zat besi , sehingga bisa mencegah anemia.
  8. Kacang Hijau
    kajang Hijau
    Kacang hijau sering diolah menjadi bubur kajang hijau, kacang hijau kaya akan serat, vitamin B dan C. Selain itu juga kaya akan protein, kalsium dan rendah kalori. Kacang hijau sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil, karena mencegah kecacatan neural rube pada janin.
  9. Buah Bit
    Buah Bit


    Buah sayuran berwarna merah keunguan ini memiliki ciri khas yang mencolok pada warnanya. Dibalik rasa dan aromanya yang sedikit langu, buah bit menyimpan manfaat besar bagi tubuh. Bit sangat bagus untuk diet, karena tidak mengandung lemak jenuh sama sekali. bit bisa digunakan sebagai sumber karbihidrat, dan tentu saja bit kaya akan vitamin A, C, kalsium, mineral, magnesium, fosfor, niacin dan besi.
  10. Rumput Laut
    Rumput Laut
    Sering dijumpai dalam menu dessert tidak membuat rumput laut menjadi bahan makanan yang dipandang sebelah mata. Vitamin C dalam rumput laut mengandung antioksidan, selain kandungannya berguna untuk kesehatan gigi, Gusi dan tulang karena mengandung banyak kalsium.
  11. Markisa
    Buah Markisa
    Rasa sedikit asam menjadi karakter utama buah yang banyak bijinya ini. Biasa dijadikan sebagai sirup, sajian markisa dengan es atau buah-buahan akan membuat menu buka puasa anda menjadi lebih nikmat dan segar. Markisa dapat melancarkan asi, pereda nyeri dan anti alergi. Banyak ditemui di Sulawesi selatan dan Sumatra Utara, namun buah ini dapat juga tumbuh subur di jawa. relatif muda untuk menemukan Markisa di Swalayan.


    Sumber : http://www.resepmakanan.tk

0 komentar