Wawasan Nusantara


Gambar 1. Peta Indonesia
Indonesia adalah tanah air bangsa dan milik seluruh rakyat Indonesia. Sejak dahulu kala nenek moyang bangsa dan para pahlawan bangsa kita mempertahankan, membela, mengembangkan dan mengelola untuk menjadi satu tanah air dan satu bangsa. Mereka mengharapkan Indonesia adalah satu, menjadi tempat bersatunya berbagai suku, agama, golongan dan beragam budaya untuk dapat hidup makmur dan jaya. Sekarang ini Indonesia merupakan tumpah darah yang menjadi tanggung jawab para pemuda sebagai generasi penerus untuk mempertahankan, mengembangkan, dan mengelolanya secara baik. Kita patut bangga bahwa sampai sekarang ini meskipun berbeda suku dan budaya masih tetap merupakan satu tanah air dan satu bangsa. Kita harus mempertahankan, kita jaga dan kita kembangkan dengan sebaik mungkin. Kita harus usahakan supaya Indonesia yang satu ini tidak terpecah-pecah. Semua ini tergantung bagaimana kita memandang dan membangunnya. Bangsa Indonesia memiliki konsepsi pandangan terhadap bangsa dan tanah air Indonesia yaitu Wawasan Nusantara. Bagaimana pandangan kita terhadap Indonesia, dapat kita ketahui dari konsep Wawasan Nusantara.

Wawasan Nusantara terdiri atas dua kata yaitu Wawasan dan Nusantara. Wawasan berarti pandangan. Nusantara berasal dari kata nusa dan antara. Nusa artinya pulau, sedang antara yang dimaksud adalah diapit dua hal. Nusantara berarti gugusan pulau-pulau yang diapit oleh dua benua dan dua samudra, yaitu Benua Asia dan Australia, Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Pada masa lalu wilayah dan kepulauan Indonesia disebut Nusantara.

Jadi, Wawasan Nusantara adalah pandangan bangsa terhadap Nusantara atau Indonesia. Bangsa Indonesia memandang bahwa Indonesia sebagai wilayah dan bangsa merupakan satu kesatuan yang bulat dalam segala bidang, tidak dapat dipecah-pecahkan. Daratan, lautan, alam, dan manusia Indonesia yang tumbuh dan berkembang di atasnya adalah satu. Indonesia meskipun beragam suku bangsa dan banyak pulau adalah merupakan satu kesatuan. Kesatuan inilah yang harus dijaga, dipertahankan, dan dikembangkan secara baik. Dengan Wawasan Nusantara ini kita tetap mempertahankan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Wawasan Nusantara sebagai pandangan bangsa Indonesia sangat penting dalam mempersatukan wilayah negara Indonesia. Meskipun wilayah kita terdiri atas banyak pulau, tetapi tetap kita pandang sebagai satu kesatuan wilayah. Kita juga harus berpandangan bahwa meskipun berbeda-beda suku bangsa, tetapi tetap satu jua yaitu satu bangsa dan negara Indonesia.

Kita memiliki semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang perlu tetap dipertahankan. Sebab apabila kita tidak berpandangan demikian maka mudah sekali bangsa Indonesia terpecah belah. Orang atau suatu suku bangsa akan mudah sekali untuk melepaskan diri dari bangsa dan wilayah Indonesia bila tidak memiliki pandangan Wawasan Nusantara.
             
Coba jawab !            

  1.  Apa maksud semboyan Bhinneka Tunggal Ika?
  2.  Apa saja usaha yang dilakukan pemimpin bangsa kita dahulu dalam mewujudkan NKRI?
  3.   Mengapa Indonesia berbentuk negara kesatuan?
  4.  Apa alasan dibentuknya Pacasila?
  5.  Apa fungsi Pancasila bagi NKRI?
  6.  Apa makna kesatuan wilayah Indonesia dari segi ekonomi?
  7. Apa makna kesatuan wilayah Indonesia dari segi sosial-budaya?
                     Evaluasi                                      Kunci dan Pembahasan


Sumber : buku Pendidikan Kewarganegaraan 5 : Untuk Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah Kelas 5 / penyusun, Winarno, Usodo Departemen Pendidikan Nasional, 2009.

1 komentar: